Blogger Jateng

Hujan-Hujan Waspada Akan Nyamuk dengan Bersih-Bersih

Cuaca memang datangnya tidak menentu sekarang panas mungkin saja sebentarnya sudah turun hujan. Bahkan kadang kita kira hujan akan turun beberapa jam saja, eh gak tahunya turun berhari-hari sampai berminggu-minggu tak menentu. 

Mengalami situasi seperti ini memang membuat berbagai aktifitas harian kita bakalan terganggu. Disamping itu, kesehatan juga mesti kita perhatikan juga. Jangan sampai kita mudah terserang penyakit. 



Salah satu penyakit yang harus kita waspadai adalah penyakit demam berdarah. Ini patut diwaspadai apalagi saat musim hujan. 

Saya yakin pasti anda sudah paham betul dengan cara pencegahan penyakit ini. Ya apalagi kalau bukan 3M (Menguras, Menutup dan Mengubur)

Jadi pada intinya kita harus senantiasa menjaga kebersihan lingkungan tersebut dengan senantiasa bersih-bersih. 

Membersihkan tempat-tempat penampungan air. Apakah di rumah anda ada tempat-tempat ini? Jika ya, maka jangan tunggu lama dan biarkan tempat itu menganggur sangat lama. Ayo segera bersihkan.  Kuras secara rutin tempat-tempat tersebut. Atau kalau memang tidak akan dipakai untuk waktu yang lama mending anda tutup atau jangan isi air.

Bersihkan lingkungan sekitar anda. Seperti kebun, taman-taman di depan dan di belakang rumah. Kalau sudah terlihat rimbun segera potong dan bersihkan. Jangan pernah menunda hal tersebut.

Jika lingkungan sudah bersih ditambah pikiran dan hati anda juga bersih maka selanjutnya tinggal rajin berolahraga untuk kesehatan fisik anda. 

Demikin cara sederhana menjaga kesehatan, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Hujan-Hujan Waspada Akan Nyamuk dengan Bersih-Bersih"